04 Februari, 2014

Menjadi Juara

Satu hal yang ingin saya sampaikan disini,  rahasia untuk sukses itu adalah selalu menjadi juara dalam bidang apa pun yang Anda geluti.
Saat mereka mendapatkan proyek, mereka melakukannya dengan sebaik mungkin, proyeknya tercepat selesai dan menjadi proyek percontohan.

Apa yang akan terjadi?

Dia akan mendapatkan proyek lagi dan lebih besar.
Ini real, saya bicara langsung dengan orangnya.

==> Bisa diterapkan untuk segala bidang

Ini dari tetangga saya, kisah dua kedai bakso yang tak terkalahkan.

Ada dua kedai bakso, meski tampilan sederhana, Anda siap-siap antri jika mau makan di kedai bakso ini, terutama jam makan dan hari libur. Sampai-sampai, mereka libur hari senin karena kelelahan setelah melayani di hari Ahad.

Mengapa? Sebab, bakso produksi mereka juara.
Yang pertama, dari segi rasa yang luar biasa enak. Tidak ada yang mengalahkan.

Yang kedua, bakso premium harga yang super murah. Juara dari segi harga, meski kualitas OK.

Banyak pebisnis bakso baru gagal karena tidak bisa bersaing dengan mereka.

Kuncinya adalah ===> menjadi juara!

===> Karir pun bisa melesat

Jika Anda seorang karyawan, Anda pun bisa meraih sukses, jika Anda juara dalam bekerja. Baik juara dari segi disiplin, produktivitas, dan kontribusi Anda.

Masuk akal bukan? Mana mungkin milih yang biasa saja, pastinya yang juara.

Maka, saran saya adalah jika mau mempercepat sukses, selalulah berpikir menjadi juara, apa pun yang Anda lakukan saat ini.

Tunggulan, suatu saat, Anda akan memetik hasilnya.

===> Mau jadi juara?

Tidak ada komentar: