20 Agustus, 2018

Menjaga Pantai Nambo Tetap Bersih Tim Pandu Laut Sultra Laksanakan Bersih Pantai

Tim Pandu Laut Sulawesi Tenggara yang dimotori UPT KKP yaitu PPS Kendari, Stasiun KIPM Kendari, Satwas SDKP Kendari dan Satker BPSPL Makasar melaksanakan bersih bersih pantai Nambo dalam rangka memperingati hari kemerdekan RI yang ke 73.

 Acara diawali Laporan Koordinator Pandu Laut Sulawesi Tenggara Bapak Antonius Budi Utomo, A.Pi dilanjutkan Pembukaan Oleh Kepala Dinas Lingkungan Hidup Kota Kendari.
 Peserta yang mengikuti Pandu Laut Pantai Nambo berjumlah 173 orang  yang terdiri dari 1. PPS Kendari = 60 Org, 2. Stasiun BKIPM Kendari = 50 Org, 3. Satker BPSPL Makasar  = 10 org, 4. Satwas SDKP Kendari = 6 org, 5. Kantor Kesehatan Pelabuhan = 10 org, 6. DKP Propinsi Sultra  = 1 org, 7. Universitas Muhamaddiah Kendari = 10 org, 8. Universitas Haluoleo Kendari = 5 org, 9. Kantor Pelabuhan Umum Kendari = 5 org, 10. Dinas Lingkungan Hidup Kota Kendari = 1 org, 11. Stikes Mandala Waluya = 5 org, 12. DFW = 5 org, 13. Dinas Pariwisata Propinsi Sultra = 5 org
Acara selanjutnya tepat jam 14.00 Wita bergandengan tanggan menghadap kelaut sambil menyayinkan lagu Indonesia Raya setelah itu dilakukan bersih bersih pantai.
 Sampah yang dikumpulkan sebanyak 863,5 Kg yang terdiri dari sampah plastik 787 Kg, Sampah Streofoam 0,5 kg, Sampang Jaring, kain, pempes, kertas,karet, sabut kelapa 61 kg, sampah besi, kaleng, logam 10 kg dan sampah kaca 5 kg
 
Koordinator dan Wakil Koordinator  Pandu Laut Sultra




















Cari Kos Kosan di Kota Kendari ini tempat 
Menerima pesanan Kanopi, Pagar Besi, Jendela
 dengan Harga Murah dengan Sistim Panggilan.

Tidak ada komentar: