Dalam sebuah kesempatan, salah seorang team PCM bercerita pada saya,
sebuah pengalaman menariknya beberapa waktu lalu. Saya rasa cerita
pengalaman beliau ini sangat berhubungan dengan apa yang selama ini saya
lakukan dan saya ajarkan dalam sistim PropertyCASHMachine, hingga saya putuskan minta ijin beliau untuk membagikan pengalamannya pada para sahabat PCM sekalian.
Ceritanya dia begini……
“Suatu
hari minggu saat kami sekeluarga sedang berolah raga di stadion
olahraga. Saat sedang asyik-asyiknya berlari kecil mengelilingi stadion,
tiba-tiba ada salah seorang bapak yang berlari tepat di depan kami
“terjatuh dan pingsan’.
Pada saat itu sempat timbul sedikit dilema di hati, melanjutkan olahraga atau menghentikan olahraga dan membantu si bapak ya?
Jika saya memilih pilihan pertama, berarti saya mengajarkan
kepada anak saya bersikap egois dan tidak perduli dengan orang yang
butuh pertolongan. Tapi jika saya memilih pilihan kedua berarti kami
menghentikan olah raga dan kebersamaan keluarga.
Tetapi akhirnya kami memilih pilihan kedua, kami memutuskan untuk
mengantarkan si bapak pulang ke rumahnya di daerah Pulo Gadung. Dan
ternyata kami temukan, si bapak adalah seorang juragan kontrakan, di
daerah tersebut. Karena saat itu si bapak berpakaian sangat sederhana
dan hanya mengendarai kendaraan umum, kami sama sekali tidak menyangka
kalau rumah si bapak bisa dibilang cukup bagus dan di sekelilingnya
berjejer rumah rumah kontrakan beliau.
Ternyata dari perbincangan dengan beliau, awalnya si bapak hanya
memiliki rumah tempat tinggal keluarga dan kelebihan sebidang tanah
seluas 100 meter. Beliau memulai bisnis rumah kontrakan beberapa tahun
lalu dengan hanya mendirikan 2 rumah kontrakan saja, tapi dengan
berjalannya waktu beliau bisa menambahkan jumlah rumah kontrakan sampai
akhirnya sekarang memiliki belasan rumah kontrakan. Sehingga hanya dari
hasil sewa rumah kontrakan tersebut, beliau sudah tidak perlu bekerja
lagi”
Demikian cerita singkat dari salah satu team PCM.
Kita kembali ke si bapak pemilik rumah kontrakan yang di tolong oleh
salah satu team PCM, walaupun saya tidak kenal dan bertemu langsung
dengan si bapak, tetapi jika saya asumsikan beliau tetap konsisten
melakukan penambahan rumah kontrakannya tiap tahunnya, sangatlah mungkin
suatu hari nanti beliau bisa seratus rumah kontrakan.
Dan jika harga sewa 1 rumah kontrakannya saat itu adalah hanya 1 juta sebulan dikalikan 100 pintu saja, artinya beliau sebagai seorang yang pikirannya sederhana, memiliki berpenghasilan 100 juta sebulan…..sederhana caranya, sederhana hidupnya tapi penghasilannya luarbiasa ….
Bahkan bisa jauh lebih besar dari penghasilan para profesional keren
berdasi, berjas, berparfum dan berpakaian branded yang bekerja di
gedung-gedung tinggi di segitiga emas Jakarta dimana para profesional
itu harus berjuang menembus kemacetan jalanan Jakarta, dan di saat yang
sama, si bapak benar benar sudah tidak usah bekerja lagi, tidak usah
bermacet macet dan berpanas panas di jalanan, tetapi hanya tinggal duduk
diam di rumah, duit ratusan juta datang sendiri. Wow…
Alangkah menariknya bukan yang dilakukan si bapak, hingga bisa
memiliki passive income dari penghasilan ratusan pintu rumah kontrakan.
Dari cerita ini, pelajaran berharga apakah yang dapat Anda petik ?
Apakah Anda bisa melihat kesamaannya dengan sistim PropertyCASHMachine ?
Apakah bedanya sistim si bapak dengan sistim PropertyCASHMachine?
Sistim mana yang lebih cepat terwujud?
Silakan Anda renungkan sendiri, dan berikan komentar di bawah ini.
Salam Sukses Berkelimpahan,
Joe Hartanto
Upgrade your wealth mindset with PCM E-Learning @ http://PropertyCASHMachine.com/elearning
Upgrade your wealth mindset with workshop & consulting session @ http://PropertyCASHMachine.com/workshop
Tidak ada komentar:
Posting Komentar