30 September, 2011

Kapal Ikan Tenggelam, Solar Tumpah ke Laut

1 9 0
Ilustrasi
BITUNG – Sebuah kapal ikan yang akan berangkat melaut tenggelam dihantam ombak di perairan Bitung Sulawesi Utara. Seluruh anak buah kapal ABK bersama perwira kapal berhasil diselamatkan.

Sementara itu muatan kapal berupa bahan bakar minyak jenis solar ikut tenggelam.

Menurut Kepala kamar mesin Nutrindo BM 07, Junet Papange (28) kapal yang bertolak dari Bitung untuk mencari ikan di perairan Halmahera itu tenggelam setelah sebelumnya oleng dihantam ombak setinggi satu setengah meter.

“Kapal miring setelah di hantam ombak dan langsung tenggelam,” ujar Junet kepada wartawan, Kamis (22/9/2011) malam.

Terkait isi muatan kapal berupa minyak tanah dan solar sebanyak 5 ton yang tumpah kelaut, Kepala KPLP Bitung Widyanto mengaku belum mendapat informasi dan masih menunggu laporan dan apabila ada akan segera melakukan lokalisir guna mencegah pencemaran tumpahan minyak melebar.

“Belum ada laporan kita masih menunggu hasil pemerikasaan,” katanya.

Untuk menyelidiki peristiwa kecelakaan ini, petugas administrator pelabuhan Adpel dan pihak kepolisian memeriksa Junet di Pelabuhan Nusantara Bitung.

Sementara itu, seluruh ABK dan penumpang KM. Nutrindo BM 07/28 Grose Tone berhasil ditemukan di sekitar lokasi tenggelamnya kapal yang masih berjarak 2 mil laut dari Pelabuhan Nusantara Bitung. (put)
(Rocky Oroh/SUN TV/hri)

http://news.okezone.com/read/2011/09/23/340/505999/kapal-ikan-tenggelam-solar-tumpah-ke-laut

Tidak ada komentar: