17 September, 2012

Ikan Arwana Super Red

Arwana termahal dari Danau Empangau. Bentuk tubuhnya eksotis, gagah, serta sisik berkilau indah. Keelokan inilah yang menjadikan arwana kerap dicari dan dikoleksi banyak orang.
Siapa sangka, habitat ikan langka ini berasal dari Danau Empangau yang terletak di Desa Empangau, Kecamatan Bunut Hilir, Kabupaten Kapuas Hulu, Kalimantan Barat.

Arwana berkelir merah ini merupakan varian terbaik, sekaligus termahal dari semua keluarga arwana yang tersebar di seluruh dunia. Masyarakat Danau Empangau menyebutnya siluk merah. Ikan yang menghuni danau seluas 124 hektar dengan kedalaman 1 - 21 meter ini dilindungi, dan masuk dalam daftar Convention of International Trade on Endanger Species of Flora & Fauna(CITES), mengingat ketersediaannya di alam sangat terbatas.

Siluk merah memang punya segudang kelebihan. Penampilannya tidak perlu diragukan lagi. Bentuk tubuhnya yang eksotik, bersisik lebar tersusun rapi menyerupai sisik ular. Arwana juga sering dijuluki sebagai si ikan naga. Ring sisik berwarna merah emas menyala membuat penampilannya semakin menawan. Kelir merah ini pula yang menambah keperkasaan dan perlambang kuasa bagi pemiliknya.

Sebagai ikan asli Indonesia dan terbiasa hidup di sungai, arwana terkenal sebagai ikan yang tahan terhadap penyakit. Tidak sedikit pula yang menyebutnya sebagai ikan pembawa hoki. Tak heran jika siluk merah ini memiliki nilai jual yang tinggi. Untuk harga anak ikan seukuran 1 – 1,5 cm saja dijual sekitar Rp 3,5 juta sampai Rp 7,5 juta.

Karena keberadaannya diambang kepunahan, ikan langka ini dirasa perlu mendapatkan perlindungan dari masyarakat desa setempat. Peraturan ketat menangkap ditegakkan sesuai kesepakatan adat. Karena itu, untuk penangkapan anak ikan arwana ditentukan, antara bulan Oktober sampai April. Aturan lainnya adalah hanya warga Desa Empangau saja yang boleh menangkap ikan jenis arwana. Induk arwana tidak boleh ditangkap.

Artikel selengkapnya bisa anda baca di Majalah SAINS Indonesia Edisi 02
http://www.sainsindonesia.co.id/index.php?option=com_content&view=article&id=53:ikan-arwana-super-red&catid=30&Itemid=135

Tidak ada komentar: