GRENBELT, MARYLAND, AS - Kondisi lapisan ozon tidak sehat kemungkinan besar akan membaik, namun pelapis pelindung bumi itu tidak akan pernah tepat sama seperti dulu.Itu merupakan pernyataan kesimpulan dari studi terbaru yang menemukan jika gas-gas rumah kaca iku menginterfensi dalam perbaikan ozon dalam cara yang rumit. Riset memprediksikan potongan-potongan masa depan lapisan ozon, yakni beberapa bagian bahkan akan menjadi lebih tebal dari sebelumnya.
Kondisi lebih tebal itu akan menghadang perusakan ozon akibat zat-zat kimia. Sementara di bagian lain bisa jadi tetap tipis atau seperti semula.
"Ini menunjukkan jika peningkatan gas rumah kaca dapat memiliki efek mengejutkan bagi ozon," ujar Feng Li, ilmuwan atmosfer di NASA's Goddard Earth Sciences and Technology Center, Greenblet. Md, seperti yang dikutip oleh Discovery.com
Lapisan ozon terletak di stratosfer, wilayah atmosfer bumi yang terbentang di ketinggian antara 16 kilometer hingga 48 kilometer dari atas permukaan bumi. Di atas sana, gas ozon memainkan peranan penting, bahkan lebih dari itu, pelindung kehidupan.
Dengan menyerap sebagian besar sinar ultraviolet matahari, ozon stratosfer melindungi manusia dari kanker kulit dan menjaga tumbuhan, hewan, serta segala bentuk ekosistem dari efek panas merusak radiasi sinar UV./itz
Source:Republika
Kondisi lebih tebal itu akan menghadang perusakan ozon akibat zat-zat kimia. Sementara di bagian lain bisa jadi tetap tipis atau seperti semula.
"Ini menunjukkan jika peningkatan gas rumah kaca dapat memiliki efek mengejutkan bagi ozon," ujar Feng Li, ilmuwan atmosfer di NASA's Goddard Earth Sciences and Technology Center, Greenblet. Md, seperti yang dikutip oleh Discovery.com
Lapisan ozon terletak di stratosfer, wilayah atmosfer bumi yang terbentang di ketinggian antara 16 kilometer hingga 48 kilometer dari atas permukaan bumi. Di atas sana, gas ozon memainkan peranan penting, bahkan lebih dari itu, pelindung kehidupan.
Dengan menyerap sebagian besar sinar ultraviolet matahari, ozon stratosfer melindungi manusia dari kanker kulit dan menjaga tumbuhan, hewan, serta segala bentuk ekosistem dari efek panas merusak radiasi sinar UV./itz
Source:Republika
Tidak ada komentar:
Posting Komentar